728 x 90

GEF-6 : IDENTIFIKASI PERSIAPAN BIMBINGAN TEKNIS PENGELOLAAN SUMBERDAYA KEPITING BAKAU MELALUI IMPLEMENTASI CRAB BANK OLEH BBPI SEMARANG DI KABUPATEN MALUKU TENGGARA

Kondisi kepiting bakau yang ditangkap di Desa Evu dalam kondisi baik dan sebagian besar nelayan penangkap menyepakati ukuran kepiting yang laik untuk di tangkap, menggunakan alat ramah lingkungan, bobot > 500gr dan bukan indukan kepiting yang sedang bertelur.

 

cfi-indonesia.id. Balai Besar Penangkapan Ikan (BBPI) Semarang yang ditunjuk oleh Direktorat Jenderal Pengelolaan Sumber Daya Ikan (Dit. PSDI) sebagai pelaksana program pengelolaan sumberdaya kepiting bakau melalui implementasi Crab Bank melaksanakan kegiatan identifikasi persiapan bimbingan teknis pada tanggal 09-14 Mei 2023 di Desa Evu, Kecamatan Hoat Sorbai, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku. Kegiatan pengelolaan kepiting bakau melalui implementasi Crab Bank ini merupakan salah satu program Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Sumber Daya Ikan (Dit. PSDI) yang menggunakan dana hibah Global Environmental Facility (GEF) - 6 Coastal Fisheries InitiativeIndonesia Child Project (CFI-ICP) di Indonesia Timur.

Survey Lokasi Penangkapan Kepiting bersama dan calon lokasi penempatan Crab Sheter dalam implementasi Crab Bank di Maluku Tenggara

Kegiatan ini akan melibatkan GEF-6 Direkotrat PSDI, BBPI Semarang, DKP Kabupaten Maluku Tenggara dan nelayan penangkap kepiting di Desa Evu. BBPI Semarang yang ditunjuk oleh Direktorat Jenderal Pengelolaan Sumber Daya Ikan (Dit. PSDI) akan bertindak sebagai pelaksana kegiatan yang berkoordinasi dengan DKP Kabupaten Maluku Tenggara.

Adapun tujuan dari pengelolaan kepiting bakau melalui implementasi Crab Bank adalah salah satu upaya mendukung program rehabilitasi ekosistem laut dan sumberdaya kepiting di beberapa daerah di Indonesia, terutama Indonesia Bagian Timur yang juga menjadi focus project dari GEF-6. Sebelum pelaksanaan bimbingan teknis, tim BBPI Semarang bersama dengan perwakilan DKP Kabupaten Maluku Tenggara melakukan identifikasi persiapan pengelolaan kepiting bakau melalui implementasi Crab Bank ke Desa Evu, Kabupaten Maluku Tenggara

Pada kegiatan identifikasi ini juga melibatkan beberapa nelayan penangkap kepiting di Desa Evu dalam melakukan survey lokasi penangkapan, survey lokasi implementasi Crab Bank, hingga pembuatan prototype alat. Ketua KUB nelayan Wear Manun, Frenki, mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang menjalankan program ini termasuk GEF-6 CFI Indonesia. Selain itu, dia juga menyampaikan dukungannya terhadap seluruh kegiatan yang akan diadakan oleh BBPI Semarang. "Kami sangat mendukung adanya kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan pengelolaan kepiting bakau di Desa kami. Harapannya, ada ilmu-ilmu dan teknologi yang telah digunakan di Jawa dapat dikenalkan pada kami yang tinggal di daerah. Kedepan kami harap nilai jual dari kepiting yang kami tangkap serta jumlahnya di alam Ohoi Evu terus mengalami peningkatan” tutur Franki.

Rencananya bimbingan teknis pembuatan Crab Bank akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 di Kabupaten Maluku Tenggara.

 

0 COMMENTS

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

0 Comments